|
Sejarah Tonggak Peradaban |
Tidakkah kita tertarik untuk mengetahui asal muda keberadaan kita dan darimana kita berasal. Walaupun memang kerasnya hidup menuntut kita untuk selalu memfokuskan perhatian akan masa ke depan. Padahal tidaklah akan ada masa depan tanpa masa lalu yang dijalani. Kearifan melihat dan mensikapi sejarah, sesungguhnya dapat menjadi pedoman langkah meraih kesuksesan kehidupan dimasa yang akan datang.
Permasalahannya tidak semua orang yang tertarik untuk melihat sejarah sekalipun untuk sekedar mengetahui siapa nenek moyangnya sendiri. Padahal banyak yang menarik dan akan memberikan manfaat yang luar biasa bagi kita bilamana banyak menyimak dan mempelajari sejarah, khususnya sejarah dari mana kita berasal.
Tahukah anda, bahwa mungkin anda masih kerabat dengan salah satu pemimpin dunia yang sangat terkenal...?. Tahukah kita bahwa ternyata Jakarta bukan satu-satunya kota yang dijadikan sebagai ibu kota negara kita. Sejarah akan mengungkap banyak hal yang tidak kita ketahui. Sejarah, tidaklah harus kita lupakan. Karena pada hakekatnya, kitapun akan menjadi sejarah pada akhirnya.
Sejarah merupakan bagian dari peradaban dan menjadi tonggak peradaban manusia di masa yang akan datang. Mari kita lebih memahami sejarah kehidupan kita dengan menguak sejuta makna dan hikmah yang terkandung didalamnya. Dan kemudian atas dasar pemahaman tersebut, maka jadikan sejarah kelam sebagai peringatan langkah untuk tidak kembali mengulangi langkah kelam yang pernah dicetak oleh sejarah kehidupan tersebut, dan menjadikan sejarah gemilang nan penuh manfaat dan kebajikan sebagai salah satu acuan langkah kehidupan kita untuk menjadi manusia yang sukses, bernilai, bermanfaat, dan beradab.
......Pada akhirnya kita semua akan menjadi bagian dari sejarah peradaban manusia di masa yang akan datang. .............
...admin..
Print
PDF
Rulianto Sjahputra
Isi dari artikel adalah hasil penyuntingan dan penterjemahan dari artikel yang sudah ada di dunia maya dan di media, Kami hanya ingin mendedikasikan blog ini untuk penyebarluasan ilmu yang semoga dapat memberikan manfaat untuk kita semua. Sesungguhnya semua ilmu adalah milik Allah S.W.T., dan kita tinggal berharap akan keberkahan dari-Nya.
Follow: | Google+ | Facebook |
Blogger
Google+
Facebook
Twitter